BAHAN TAHAN AIR
Tingkat ketahanan air suatu bahan ditentukan dengan mengukur ketahanannya terhadap tekanan yang diberikan semprotan air, diukur dalam mm (pengujian berdasarkan standar ISO 811). Semakin tinggi tekanan, semakin tahan suatu bahan terhadap air. Ini adalah karakteristik tahan air dari jaket RC100: 3.000 mm sebelum dicuci, 2.000 mm setelah 5 kali dicuci.
KEMAMPUAN PENYERAPAN KERINGAT PADA BAHAN
RET => 7,95
Terkait kemampuan penguapan kain, kami mengukur resistansi penguapan/RET (berdasarkan standar ISO11092). Semakin rendah resistansinya, semakin banyak uap dikeluarkan tubuh, dan kemampuan melepas uap pun semakin baik.
• RET <6: sangat menyerap keringat, cocok untuk latihan paling intens
• RET 6 hingga 12: menyerap keringat, dirancang untuk olahraga sedang
• RET 12 hingga 20: Cukup menyerap keringat, tidak cukup untuk berolahraga
• RET >20: sedikit menyerap keringat, tidak cocok untuk olahraga
MEMBRAN ATAU PELAPISAN?
Jaket RC100 terbuat dari bahan berlapis.
Pelapisan adalah pelapis yang diterapkan pada bagian dalam bahan yang membuat bahan tahan air. Lebih murah dari membran, dan membutuhkan lapisan untuk melindunginya.
Membran adalah jenis lembaran plastik berlubang mikro sangat tipis (poliuretan) yang membuat bahan tahan air dan melepas uap. Membran juga sangat lentur, lebih ringan, lebih tahan lama dan lebih melepaskan uap keringat daripada bahan dengan pelapis.